Selasa, 30 April 2013

Contoh Proposal Ilmiah


Pengertian Proposal

Proposal adalah rencana kerja yang disusun secara sistematis dan terinci untuk suatu kegiatan yang bersifat formal. Proposal merupakan sebuah usulan kegiatan dimana kegiatan tersebut membutuhkan dukungan atau persetujuan pihak lain.Proposal adalah sebuah rancangan kegiatan yang dibuat dalam bentuk formal dan standar. Dalam dunia ilmiah, proposal adalah suatu rancangan desain penelitian (usulan penelitian) yang akan dilakukan oleh peneliti tentang suatu objek penelitian. Bentuk“Proposal Penelitian” ini, biasanya memiliki suatu bentuk, dengan berbagai standar tertentu seperti penggunaan bahasa, tanda baca, kutipan yang sesuai dengan Ejaan yang Disempurnakan.

Manfaat Proposal :
1. Menjadi rencana yang mengarahkan penulisnya dalam melaksanakan kegiatan
tersebut,
2. Menjelaskan secara tidak langsung kepada pihak-pihak yang ingin mengetahui
kegiatan tersebut atau kepada pihak-pihak yang terkait didalamnya, dan
3. Untuk meyakinkan para donatur/ sponsor agar mereka memberikan dukungan
material maupun non-material dalam mewujudkan kegiatan yang telah direncanakan.







Contoh : 




PROPOSAL PENELITIAN ILMIAH
Kepada Yth 
M. Achsan , Skom
Pembimbing Penelitian Ilmiah
Ditempat.


Dengan Hormat ,
Dengan ini saya :
            Nama                           : Yopi Winarko
            NPM                           : 18110685
            Falkutas / Jurusan        : Ilmu Komputer / Sistem Informasi
            Kelas                           : 3KA34

Bertujuan untuk mengajukan proposal penulisan ilmiah.
Saya menyatakan bersedia dan sanggup menyelesaikan penulisan saya sesuai dengan peraturan yang telah ditetapkan oleh pihak Universitas Gunadarma.

Dengan ini juga saya lampirkan proposal penulisan saya yang berjudul “Aplikasi Sistem Kasir Untuk Koperasi menggunakan Visual FoxPro“. Demikian surat pengajuan proposal ini saya buat , atas perhatian dan kebijaksanaannya , saya mengucapkan terimakasih.



Nama : Yopi Winarko
NPM : 18110685
Kelas : 3 KA 34

Tidak ada komentar:

Posting Komentar