Pasar oligopoli adalah salah satu dari banyak macam pasar yang ada di dunia. Mereka bekerja dengan beramai ramai namun menggunakan satu produk yang di fokuskan untuk keunttungan mereka dalam persaingan. Banyak sekali di indonesia pasar oligopoli, mungkin karna kebanyak orang indonesia itu latah, jadi banyak yang ikut – ikutan. Memang dalam bisnis ini merupakan cara yang terbaik untuk mengatahui perusahaan mana yang lebih bagus dan merek dagang mana yang paling banyak di konsumsi oleh konsumen. Untuk lebih jelasnya mari kita bahas mengenai apa itu pasar oligopoli.
Teori
Dalam definisinya ada banyak sekali pengertian mengenai pasar oligopoli itu sendiri. Tetapi, semua pengertian barujung pada satu hal yaitu bahwa pasar oligopoli adalah pasar di mana penawaran satu jenis barang dikuasai oleh beberapa perusahaan dengan nama dan merek yang berbeda. Sebut saja makanan mie instan. Sekarang sudah banyak produsen mie instan dalam beberapa merek dan rasa yang berbeda. Mereka menggunakan teori dan cara mereka sendiri untuk mengambil perhatian masyarakat untuk membelik pdroduk mie instan mereka.
Biasanya oligopoli sendiri itu dikuasai oleh banyak penjual atau produsen yang menguasai pasar. Dan barang yang dijual bisa sama atau beda tampilan dan kemasan. Terdapat halangan masuk yang cukup kuat bagi perusahaan di luar pasar untuk masuk kedalam pasar. Satu diantara para oligopolis merupakan market leader yaitu penjual yang mempunyai pangsa pasar terbesar. Keuntungan dari pasar ini adalah melalui lawan dari masing – masing perusahaan. Kalau ada perusahaan yang mengeluarkan suatu produk. Maka pesaingnya akan berusaha untuk menciptakan produk yang lebih bagus. Jadi kita nyontek dulu musuh mau bikin apa setelah itu dianalisa kelemahan dan kekurangan sehingga dapat membuat cloningan yang lebih bagus.
Pasar oligopoli juga memiliki aturan main tersendiri. Ada dua rules yang harus dipatuhi dan dijalankan. Ini juga salah satu strategi dalam persaingan pasar. Yang pertama adalah Price- fixing, price fixing adalah bentuk praktek oligopoli dimana perusahaan – perusahaan oligopolitis sepakat untuk menetapkan harga lebih tinggi dan memaksa konsumen untuk menerima harga tersebut. Dan yang kedua adalah manipulasi penawaran, maksudnya adalah bentuk praktek oligopoli dimana perusahaan – perusahaan oligopolitis sepakat untuk menunda proses produksi atau menghentikan penawaran untuk kurun waktu tertentu sehingga terjadi kelangkaan barang di pasar.
Pembahasan
Jadi pasar yang memiliki bentuk organisasi oligopoli itu biasanya mereka berseoakat atau berencana untung bersaing dalam membuat dan menjual sebuah produk yang sama. Dan saat produk itu dijual dipasaran, kita lihat manakah yang paling banyak menarik hati konsumen dan yang paling banyak dibeli. Jika produk gagal terjual atau tidak laku, maka sebuah inovasipun akan diluncurkan belajar dari kesalahan produk yang pertama.
Perusahaan yang sedang bersaing di pasar oligopoly bertaruh keuntungan. Karna jika produk mereka tidak dapat memikat hati pembeli, maka mereka bisa dikatakan bangkrut, karna uang yang dipakai untuk menciptakan produk itu sia – sia dan mereka harus mengeluarkan dana lagi untuk membuat produk baru jika tidak mau ketinggalana oleh pesainggnya.
Nama : Yopi Winarko
NPM : 18110685
Kelas : 2KA33
Tidak ada komentar:
Posting Komentar